Google
 
Thanks for visiting! This blog posts regular news about mountainbike, events, reviews, race and much more. Go ahead, subscribe to our posts!(after subscribe pls check your inbox for confirmation)

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Friday, May 09, 2008

MEMAHAMI TERMINOLOGI BAN


dari mbaction
Dari kiri, searah jarum jam

ARAH ROTASI / ROTATION DIRECTION

Jika pola kembang ban atau kompun halus didisain untuk bekerja dengan arah tertentu, perusahaan akan mencap arah rotasi yang direkomendasikan. Ikuti petunjuk mereka atau rekan-rekan mu akan menertawakan jika mereka mengetahui kamu memakai ban dengan arah terbalik. Beberapa ban mempunyai pola dua arah sehingga kamu tidak perlu khawatir.

NEGARA ASAL / COUNTRY OF ORIGIN
Pakai kaca pembesar. Biasanya tulisannya kecil.

TAMBALAN PANAS / HOT PATCH
Normalnya terdapat cetakan multi warna berbentuk kotak yang berisi keterangan model ban dan ukuran ban. Informasi lain bisa juga mengenai kompun, konstruksi casing dan jenis bead. Tambalan panas/hot patch berlokasi di sisi pengemudi nya roda (pada ban-ban dua arah, tambalan panas bisa saja terletak pada sisi non-pengemudi atau perusahaan ban akan menggunakan hot patch pada kedua sisi).

ANGKA CETAKAN / MOLD NUMBERS
Angka mold pabrik ban tidak ada gunanya bagi pemakai ban. Pekerja pabrik menggunakan nomor ini untuk menempatkan ban yang tepat pada cetakan yang tepat untuk membetulkannya.

KISARAN TEKANAN UDARA / AIR PRESSURE RANGE
Ini adalah tekanan udara minimum dan maksimum ban. Ban ini harus menggunakan setidaknya 30 psi dan tidak lebih dari 50 psi. Ada juga yang menggunakan satuan bar dan kpa.

UKURAN BAN / TIRE SIZE (milimeter)
Ada dua angka didalam kurung. Yang pertama adalah lebar target tapak dalam millimeter. Yang kedua adalah ukuran diameter metrik lingkaran (seluruh ban 26-inci akan dituliskan angka 559).

UKURAN BAN /TIRE SIZE (inci)
Angka pertama adalah diameter ban dan yang kedua adalah lebar ban. Dalam gambar diatas, ini adalah ban 26 inci dengan lebar 2.5 inci.

No comments: